Search
Close this search box.

Rakyat Sulawesi | Dinas Pekerjaan Umum (DPU) kota Makassar tetap pada komitmen dalam membangun kota Makassar menuju kota dunia.

Salah satu upaya guna mewujudkan hal tersebut, Dinas PU Makassar terus melakukan pengembangan utamanya dalam hal pembangunan infrastruktur kota.

Infrastruktur di Kota Makassar yang ditangani Dinas Pekerjaan Umum saat ini telah sampai pada tahap proses tender.

Setiap perusahaan pihak ketiga memasukan penawaran dengan cara mengikuti lelang secara elektronik.

Hal tersebut disampaikan Humas Dinas PU Makassr, Hamka Darwis SH, MM, Selasa 5 Maret 2019 di Makassar.

Kata dia, hingga akhir triwulan pertama tahun 2019 belum ada pekerjaan fisik. Semua masih proses persiapan.

“Semua jenis pekerjaan yang menjadi wewenang Dinas PU berada pada tahap tender, seperti Peningkatan Jalan, Pemeliharaan Drainase, Pembangunan Jalan Lingkungan, dan Pengadaan Lampu Jalan dan Lampu Lorong,” paparnya.

Kata Hamka, seluruh steckholder harus bersinergi dalam menjalankan tugasnya agar pembangunan bisa berjalan baik. (*)

Berita Terkait Lainnya

Exit mobile version
Skip to content